Beranda Sosiologi Pengertian Bahasa Menurut para Ahli

Pengertian Bahasa Menurut para Ahli

0
Pengertian bahasa menurut para ahli
Pengertian bahasa menurut para ahli
- Advertisiment -

Kembali lagi ke belajar itu mudah. Kali ini kita akan membahas pengertian bahasa. Kalian mungkin pernah bertanya kediri kalian sendiri apa itu bahasa? Apa pengertian bahasa? Bagaiman menurut para ahli tentang pengertian bahasa? Hal tersebut semoga bisa terjawab dengan adanya artikel ini. Hope so.

Pengertian bahasa menurut para ahli | Kalian tahu tidak, secara umum, pengertian bahasa adalah sistem lambang bunyi ujaran yang digunakan untuk berkomunikasi.

Baca pengertian komunikasi  Belajar Pengertian Komunikasi Menurut Para Ahli.

Jadi bahasa adalah kunci pokok dari kehidupan kita. Tanpa bahasa tentu kita tidak mampu bertukar maksud dan keinginan kepada manusia lainnya. Kita bisa saja menggunakan bahasa isyarat, akan tetapi, akan sangat melelahkan dan tidak efektif untuk itu. Bayangkan saja kita cerita selama 2 menit menggunakan bahasa Indonesia, berapa lama waktu yang dibutuhkan untuk berbicara dengan bahasa isyarat.

Jadi menurut KBBI, pengertian bahasa adalah lambang bunyi yang bersifat, yang digunakan oleh anggota suatu masyarakat untuk bekerja sama, berinteraksi, dan mengidentifikasikan diri.

Pengertian Bahasa Menurut Para Ahli

Untuk lebih jelasnya mari kita baca pendapat beberapa ahli dan pakar tentang pengertian bahasa. Dibawah ini ada 14 ahli yang memiliki pendapat tentang apa itu pengertian bahasa.

Pengertian bahasa Menurut Santoso

Definisi bahasa menurut Santoso adalah rangkaian bunyi yang dihasilkan oleh alat ucap manusia secara sadar. Jadi berbeda dengan Tarigan, Santoso memberikan batasan yang lebih banyak dari pengertian bahasa menurutnya.

Pengertian Bahasa Menurut Mackey

Alisson Mackey adalah peneliti Linguistic yang sudah mendunia. Pengertian bahasa menurut Mackey adalah suatu bentuk dan bukan suatu keadaan (Language may be form and not matter) atau suatu sistem lambang bunyi yang arbitrer atau juga suatu sistem dari sekian banyak sistem sistem.

Terlihat bahwa pengertian bahasa menurut Mackey mirip dengan Tardigan dan tidak terlalu membatasi definisi bahasa yang ada.

Pengertian bahasa menurut Tarigan

Tarigan atau lengkapnya adalah Prof. Dr. Henry Guntur Tarigan memberikan definisi bahasa sebagai suatu sistem yang sistematis, dan juga sistem generatif. Tarigan menambahkan bahwa definisi bahasa adalah seperangkat lambang lambang yang sesukanya atau simbol sombol arbitrer (bersifat tidak tetap atau dapat berubah).

Pengertian Sistem Menurut Para Ahli

Pengertian Bahasa Menurut Walija

Definisi bahasa menuut Walija adalah komunikasi yang paling lengkap dan efektif untuk menyampaikan ide, pesan, maksud, perasaan dan pendapat kepada orang lain.

Jadi definis bahasa dari Walija ini lebih terkesan mudah dipahami dari yang ada.

Pengertian Bahasa Menurut Wibowo

Menurut Wibowo, pengertian bahasa adalah sistem simbol bunyi yang bermakna dan berartikulasi (dihasilkan oleh alat ucap) yang bersifat arbitrer dan konvensional, yang dipakai sebagai alat berkomunikasi oleh sekelompok manusia untuk melahirkan perasaan dan pikiran.

Definisi Bahasa Menurut Syamsuddin

Menurut Syamsuddin, Pengertian bahasa ada dua yaitu:

  • Pertama, bahasa adalah alat yang dipakai untuk membentuk pikiran dan perasaan, keinginan dan perbuatan-perbuatan,  alat yang dipakai untuk mempengaruhi dan dipengaruhi.
  • Kedua, bahasa adalah tanda yang jelas dari kepribadian yang baik maupun yang buruk, tanda yang jelas dari keluarga dan bangsa, tanda yang jelas dari budi kemanusiaan.

Definisi Bahasa Menurut Pengabean

Menurut Pengabean, bahasa adalah suatu sistem yang mengutarakan dan melaporkan apa yang terjadi pada sistem saraf. Definisi bahasa merurut  Pengabean ini menitik beratkan pada peristiwa biologis yang ada. Saya mendapatkan poinnya bahwa Pengabean tidak ingin menganggap bunyi sebagai satu satunya sifat bahasa. Sepertinya Pengabean ini mengatakan bahwa Isyarat sebagai bahasa.

Pengertian Bahasa Menurut Owen

Pengertian bahasa menurut Owen adalah Sebagai kode yang diterima secara sosial atau sistem konvensional untuk menyampaikan konsep melalui kegunaan simbol-simbol yang dikehendaki dan kombinasi simbol-simbol yang diatur oleh ketentuan (Language can be defined as a socially shared combinations of those symbols and rule governed combinations of those symbols)

Pengertian Bahasa Menurut Sunaryo

Menurut Sunaryo, Bahasa didalam struktur budaya ternyata memiliki kedudukan, fungsi dan peran ganda (Language within the cultural structure has a position, function and multiple roles) yaitu sebagai akar dan produk budaya yang sekaligus berfungsi sebagai sarana berpikir dan sarana pendukung pertumbuhan dan perkembangan ilmu pengetahuan dan teknologi (growth and development of science and technology).

Pengertian Bahasa Menurut Soejono

Bahasa menurut Soejono adalah suatu sarana perhubungan rohani yang sangat penting dalam kehidupan ini.

Pengertian Bahasa Menurut Gorys Keraf

Bahasa adalah alat komunikasi antara angota masyarakat (means of communication between members of the public) berupa simbol bunyi yang dihasilkan oleh alat ucap manusia (in the form of sound symbols produced by a human speech tool).

Pengertian bahasa menurut Bolinger

Menurut Dwight Bolinger, bahasa memiliki sistem fonem yang terbentuk dari bunyi yang memiliki fitur khas (distinctive features), sistem morfem dan sintaksis.

Agar makna bahasa bisa diutarakan, bahasa tersebut harus berhubungan dengan dunia luar. Bolinger memaksudkan dunia luar adalah dunia diluar bahasa termasuk dunia dalam diri penutur bahasa. Dunia dalam pengertian seperti ini disebut realita. Memang agak bikin pusing memahaminya. Apa yang ingin diutarakan Bolinger bahwa bahasa akan memiliki makna yang sedikit berbeda sesuai dengan dunia orang yang memaknakan bahasa tersebut.

Ada yang menganggap bahasa itu sistem bunyi, ada yang mengatakan bahasa itu alat komunikasi simbol.

Definisi bahasa menurut Fodor

Pengertian bahasa menurut Fodor atau Jerry Fodor (Penulis buku Language of Thought) bahwa bahasa adalah dua entitas yaitu sistem simbol adan tanda.

Menurut Fodor, bahasa sebagai sistem simbol adalah hubungan simbol dengan makna yang bersifat konvensional (symbolic relationship with conventional meaning).

Sedangkan yang dimaksud dengan sistem tanda adalah bahwa hubungan tanda dan makna (the relationship of sign and meaning) bukan konvensional tetapi ditentukan (is not conventional but is determined) oleh sifat atau ciri tertentu yang dimiliki benda atau situasi yang dimaksud (by certain traits or characteristics possessed by the object or situation in question).

Definisi Bahasa Menurut Felicia

Jadi pengertian bahasa menurut Felicia ini cukuplah simpel dan akan sangat bagus kalian gunakan untuk mengatakan pada orang orang disekitar kalian, bahwa

bahasa merupakan alat yang digunakan untuk berkomunikasi sehari-hari, baik bahasa lisan maupun bahasa tulis.

 

Pengertian bahasa menurut para ahli

Sekian pengertian bahasa menurut Para Ahli, tetap belajar karena belajar itu mudah.

 

- Advertisiment -

TIDAK ADA KOMENTAR

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

Exit mobile version